Alexander Agung Pranoto
Warga negara Indonesia, 71 tahun, berdomisili di Jakarta. Menjabat sebagai Komisaris Utama Perseroan sejak tahun 2005. Sebelumnya menjabat sebagai Direktur Utama Perseroan (1997–2005). Saat ini beliau menjabat juga sebagai Komisaris Utama PT Maco Amangraha (2014–sekarang) dan Komisaris Utama PT Tiga Berlian Electric (2017–sekarang). Diangkat sebagai Komisaris Utama Perseroan berdasarkan Keputusan RUPST 16 Mei 2019
Lulusan Fakultas Ekonomi, Jurusan Manajemen, Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), pada tahun 1976.
Susanto Tjioe
Warga negara Indonesia, 60 tahun, berdomisili di Jakarta. Diangkat menjadi Komisaris Independen Perseroan sejak bulan Mei 2017. Beliau juga menjabat sebagai Direktur di PT Planet Electrindo (2016–sekarang). Diangkat sebagai Komisaris Independen Perseroan berdasarkan Keputusan RUPST 16 Mei 2019.
Lulusan Fakultas Ekonomi, Jurusan Akuntansi, Universitas HKBP Nommensen, Sumatera Utara, pada tahun 1987.
Rofie Soeandy
Warga negara Indonesia, 64 tahun, berdomisili di Jakarta. Menjabat sebagai Komisaris Perseroan sejak bulan Juli 2022. Sebelumnya menjabat sebagai Direktur Perseroan (2002–2022) dan diangkat menjadi komisaris berdasarkan keputusan RUPS Luar Biasa 21 Juli 2022.
Lulusan Fakultas Ekonomi, Fu Jen Catholic University, Taiwan, pada tahun 1982.